Contoh Cerita Rakyat Fabel sudah sering Kami posting di blog ini, selain seru semua dongeng fabel yang ada di blog ini mengandung pesan moral yang sangat baik untuk anak-anak. Kali ini pun kami akan memposting cerita fabel yang mengajarkan kita untuk selalu berhati-hati dan menjadi orang yang pemberani.
Contoh Cerita Rakyat Fabel : Kambing dan Tiga Orang Anaknya
Alkisah, di sebuah desa di Rusia, hiduplah seekor induk kambing yang mempunyai tiga ekor anak. Mereka semua hidup bahagia di sana. Tiga ekor anak kambing itu tumbuh sehat karena sang induk rajin bekerja mencari makanan.
Musim yang sulit telah datang. Induk kambing kesusahan mencari makanan. Ia perlu mencarinya ke tempat yang jauh, sebab makanan di sekitar tempat tinggalnya sudah habis. Ia terpaksa meninggalkan anak-anaknya di rumah, sementara ia sendiri harus pergi untuk mencari makan. Tidak mungkin ia membawa anak-anaknya yang masih kecil itu, sebab hal itu justru akan membahayakan mereka, mengingat mereka belum bisa melindungi diri sendiri.
“Kalian tinggallah di dalam rumah, jangan ke mana-mana sampai ibu pulang,” nasihat sang induk kepada anak-anaknya sebelum ia berangkat. “Kunci pintu dan jangan buka jika tidak mendengar kata sandi dari ibu. Nah, kata sandinya adalah ‘Anak-anakku sayang, bukalah pintu. Ibu pulang membawa susu’.”
Ketiga anak kambing mengangguk-angguk tanda mengerti. Mereka berjanji kepada sang ibu untuk menuruti nasihat-nasihatnya.
“Kalian benar-benar anak yang baik,” puji sang ibu sambil tersenyum. Kemudian ia pun berangkat dengan hati yang lebih tenang karena yakin anak-anaknya akan baik-baik saja di dalam rumah.
Induk kambing baru pulang pada sore harinya dengan membawa makanan untuk anak-anaknya. Setibanya di depan pintu rumah, induk kambing berseru, “Anak-anakku sayang, bukalah pintu. Ibu pulang membawa susu.” Sejurus kemudian anak-anaknya pun membuka pintu, lalu ramai-ramai memeluk sang ibu.
Tak disangka, tidak jauh dari situ ternyata ada serigala. Ia melihat kejadian tadi dan mendengar ibu kambing mengucapkan kata sandi. Timbul niat jahat dalam hatinya. Ia hendak menculik anak kambing dengan menggunakan kata sandi tersebut.
Keesokan paginya, induk kambing berangkat lagi ke tempat yang jauh untuk mencari makan.
Sebelum pergi, ia berpesan lagi kepada anak-anaknya, “Ingat, kunci pintu dan jangan dibuka jika tidak mendengar kata sandi dari ibu.” Anak-anaknya mengangguk-angguk dengan patuh.
Menjelang siang, serigala mulai melancarkan rencananya. Ia menghampiri pintu rumah anak-anak kambing, lalu mengucapkan kata sandi dengan suara yang dimirip-miripkan dengan suara induk kambing.
“Anak-anakku sayang, bukalah pintu. Ibu pulang membawa susu.”
Sontak anak-anak kambing membuka pintu rumah. Tapi, betapa kagetnya mereka karena yang berada di depan pintu bukan sang ibu, melainkan serigala! Secepat kilat serigala menangkap mereka. Beruntung anak kambing yang paling kecil berhasil selamat dengan berlindung di dalam lemari.
Induk kambing baru pulang pada sore hari. Ia sangat terkejut tatkala mendengar cerita anak bungsunya bahwa dua anaknya ditangkap oleh serigala. Setelah menenangkan diri sejenak, sang induk mengumpulkan keberanian. Ia bertekad untuk menyelamatkan anak-anaknya dan membawanya kembali ke rumah.
Sang induk lantas pergi ke tempat serigala. Di sana ia melihat serigala sedang tertidur pulas di bawah pohon, sementara kedua anak kambing diikat di pohon itu. Sang induk kambing mendapat akal. Dengan gagah berani, ia mengendap-endap mendekati serigala, lalu berteriak keras sekali di dekat telinga serigala. Tujuannya adalah membuat serigala terkejut.
Rencana itu berhasil. Serigala yang sebelumnya sedang tidur pulas sontak melompat kaget, lalu langsung lari terbirit-birit. Kedua anak kambing cekikikan melihat kejadian itu. Dan tanpa membuang waktu lagi, sang induk kambing segera membebaskan kedua anaknya, lalu segera pergi dari situ. Mereka semua selamat dan bisa berkumpul lagi dengan bahagia di rumah.
Hikmah dari Contoh Cerita Rakyat Fabel Dunia Terpopuler adalah
Setiap orang pasti memiiki masalah, dan kita harus memiliki keberanian untuk menghadapi dan menyelesaikan masalah kita masing-masing. Tanpa keberanian itu, masalah tidak akan pernah selesai dan hanya akan selalu mengganggu kita.
Ikuti blog ini untuk selalu mendapatkan cerita rakyat bergambar dan kumpulan cerita rakyat indonesia terbaik.