Dongeng legenda Nusantara yang ada di Indonesia berjumlah ribuan cerita rakyat Nusantara. Di blog ini saja sudah lebih dari seribu Cerita Legenda Nusantara yang telah kami posting. Salah satu Cerpen Rakyat Nusantara yang paling kami sukai adalah dongeng legenda nusantara Putri Kemarau yang akan kami ceritakan di hari ini. Selamat membaca.
Kumpulan Dongeng Legenda Nusantara : Putri Kemarau (bagian 1)
Ribuan tahun yang lalu di Sumatera Selatan, terdapat sebuah keraajaan yang dilanda musim kemarau selama bertahun-tahun. Akibat musim kemarau itu, rakyat menjadi kelaparan. Raja sangat bingung, bagaimana cara mengatasi musim kemarau tersebut.
Raja memiliki seorang putri yang sangat cantik. Ia bernama Putri Jelitani. Namun karena ia lahir pada musim kemarau, raja sering memanggilnya dengan sebutan Putri Kemarau.
Suatu ketika, datanglah seorang peramal. Ia memberi tahu raja, bahwa kemarau yang terjadi di kerajaannya dapat diselesaikan oleh mimpi Putri Kemarau.
Beberapa puluh tahun berlalu. Kerajaan masih dilanda kemarau. Rakyat pun semakin miskin dan menderita. Sementara itu, Putri Kemarau menjadi gadis yang sangat cantik dan juga baik hati. Ya! Putri Kemarau telah tumbuh dewasa. Kini, ia harus berusaha keras menyelesaikan musim kemarau yang tak kunjung usai.
“Putriku, dulu ada seorang peramal yang meramalkan, bahwa kerajaan kita akan diselamatkan oleh mimpimu. Apakah kau pernah bermimpi aneh selama ini?” tanya raja.
“Ayahanda, harusnya Ayah tak usah percaya dengan ramalan. Percayalah kepada Tuhan yang memberikan kita hidup. Serahkan semua masalah ini kepada-Nya. Saya yakin, semua masalah yang ada di negeri kita akan segera terselesaikan,” ujar sang putri.
Raja membenarkan perkataan sang putri. Ia pun meminta maaf kepada putrinya.
Suatu malam, Putri Kemarau bermimpi bertemu dengan ibunya. Padahal, selama ini ia belum pernah bertemu ibunya. Itu karena ibunya meninggal beberapa saat setelah ia lahir.
“Negeri kita akan kembali subur jika ada seorang perempuan yang rela berkorban. Perempuan itu harus menceburkan diri ke laut untuk dikorbankan,” ujar ibunda ratu dalam mimpi.
Putri Kemarau langsung memberitahukan mimpinya tersebut kepada raja.
“Apa yang harus aku lakukan?” ucap raja, bingung.
Kumpulan Dongeng Legenda Nusantara : Putri Kemarau (Bagian 2)
Raja segera mengumpulkan rakyatnya. Semua rakyat pun datang berbondong-bondong ke aula istana. Gadis-gadis juga ikut berkumpul di sana. Raja lalu mengumumkan kepada rakyatnya, bahwa harus ada seorang gadis yang bersedia berkorban untuk negeri mereka.
“Adakah yang mau berkorban untuk negeri kita?” tanya raja kepada rakyatnya.
Namun, tak ada seorang pun yang menjawab. Melihat hal itu, Putri Kemarau memberanikan diri maju di antara rakyatnya.
“Aku yang akan mengorbankan diriku. Aku ingin semua rakyat kembali bergembira. Aku ingin musim kemarau ini berlalu,” seru Putri Kemarau.
Raja terkejut dengan perkataan putrinya itu. Ia merasa sangat sedih. Putri Kemarau satu-satunya yang ia miliki, dan ia tak bisa kehilangan putrinya. Namun, ia juga tak bisa mencegah kehendak putrinya itu. Rakyat menjadi ikut bersedih.
Hari itu, Putri Kemarau menceburkan dirinya ke dalam lautan. Seketika, langit menjadi mendung. Hujan pun turun dengan lebatnya.
Tanaman kembali subur dan bunga-bunga bermekaran dengan indah. Rakyat bersuka cita menyambut datangnya hujan. Tapi, tidak dengan raja. Ia sangat sedih karena telah kehilangan putri tercintanya.
Hingga suatu malam, raja bermimpi bahwa ia harus pergi ke tebing laut untuk menemui putrinya. Raja pun terbangun. Tanpa membuang waktu, ia bergegas menuju ke tebing laut.
Benar saja, di sana ada Putri Kemarau. Olala, ternyata dia masih hidup. Keajaiban telah terjadi berkat ketulusan had sang putri.
“Tuhan telah menyelamatkanku karena ketulusanku, Ayah,” ucap Putri Kemarau.
Dengan perasaan haru, raja memeluk Putri Kemarau. Semenjak saat itu, kerajaan tak lagi dilanda musim kemarau. Rakyat pun hidup bahagia dengan hasil panen yang melimpah.
Pesan moral dari Kumpulan Dongeng Legenda Nusantara : Putri Kemarau adalah
Percayalah kepada Tuhan. Jangan percaya dengan ramalan manusia.
Orang yang ikhlas dan tulus pasti akan selalu dilindungi Tuhan.
Baca juga Kumpulan Contoh Dongeng Legenda dari Nusantara pada posting kami berikut ini Legenda Rakyat Nusantara : Cerita Asal Muasal Danau Lipan
Baca juga Kumpulan Contoh Dongeng Legenda dari Nusantara pada posting kami berikut ini Legenda Rakyat Nusantara : Cerita Asal Muasal Danau Lipan
Jangan lupa ikuti kami di facebook https://www.facebook.com/dongengceritarakyat/