Dongeng Fabel Kisah Kuda Yang Malas Mandi

Suatu hari, tinggallah seekor Kuda yang sangat malas untuk mandi. Padahal, tempat tinggalnya dekat sekali dengan sungai. Ada saja alasan yang di lontarkan Kuda untuk tidak mandi.

‘’ Airnya sangat dingin. Jika aku mandi. Aku sangat takut jka masuk angin.’’ Alasan itulah yang sering diucapkan Kuda.

Pada suatu hari, Kancil dan teman-temannya mandi bersama-sama di danau. Tidak lupa, mereka pun mengajak Kuda untuk bergabung.

‘’ Hei Kuda temanku! Ayo kita mandi bersama-sama. Airnya sangat segar. Air yang sangat segar ini membuat tubuh menjadi bugar.’’ Ujar Gajah.

Kuda hanya menggelengkan kepalanya dan melihat teman-temannya mandi. Namun, ia sama sekali tidak tertarik untuk mandi.

‘’ Ayolah Kuda kita mandi bersama-sama. Jika kamu tidak mandi, badanmu bisa bau.’’ Ujar Kura-kura.

‘’ Benar sekali Kuda! Jika kau tidak mandi tubuhmu pasti bau dan tidak ada binatang yang dekat-dekat denganmu.’’ Ujar Kuda Nil.

‘’ Betul sekali itu. Selain itu, kulitmu aka gatal-gatal.’’ Tambah Kancil.

‘’ Haha, tidak Cil! Meskipun aku tidak mandi, tetapi aku sangat menjaga buluku agar selalu bersih. Lihatlah tubuhku, tidak ada kotoran yang menempel.’’ Ujar Kuda membela diri.

Beberapa hari kemudian, Kuda tidak pernah trlihat di sekitar danau. Ia mengurung dirinya di dalam rumah. Kancil pun sangat khawatir dengan keadaannya dan berkunjung ke rumahnya.

‘’ Hei Kuda temanku, sudah lama aku tidak pernah melihatmu. Apakah kamu sakit ?’’ Tanya Kancil saat berkunjung ke rumahnya.

Kancil melihat wajah Kuda sangat murung.

‘’ Cil, aku sangat malu. Lihatlah tubuhku, dipenuhi dengan bercak. Bercak ini sangat gatal dan aku sudah berusaha untuk menggaruknya. Namun, bercak itu bertambah semakin banyak.’’ Ujar Kuda sedih.

‘’ Kuda, ini adalah panu. Panu bisa disebabkan karena kamu jarang mandi.’’ Ujar Kancil.

‘’ Benarkah Cil? Tetapi buluku selalu bersih.’’ Kata Kuda membela diri.

Kancil hanya mengangguk dengan sangat yakin. Akhirnya, Kuda pun sadar karena kesalahnnya itu sudah merugikan dirinya sendiri. Kuda pun berubah dan mulai membiasakkan diri untuk mandi setiap hari.kuda pun merasakan tubuhnya segar, bugar dan sehat, ia menyadari dengan mandi setiap hari membuat tubuhnya sakit, bukan sebaliknya. Akhirnya, Kuda pun selalu menjaga kebersihan dirinya terutama mandi dua kali sehari.