Fabel Cerita Dongeng Singa dan Tikus baik

Dongeng singa dan tikus yang baik hati pernah Kakak ceritakan di kategori cerita anak fabel. Kali ini singa kembali dengan tikus yang baik. Apakah mereka akan bersahabat? Atau malah singa akan memangsa tikus yang kecil? Yuk kita sama-sama ikuti kisahnya.

Fabel Anak : Cerita Dongeng Singa dan Tikus yang Baik

Suatu hari seekor tikus kecil keluar dari sarangya. Ia akan menyusuri sebuah sungai, untuk mencari makanan, dan membawa makanan tersebut ke sarangnya. Namun, ia berjalan dengan sangat hati-hati. Karena, ia sangat takut bertemu dengan seekor Kucing.

Ia pun mulai mengeluarkan hidungnya untuk mengendus keberadaan sang Kucing. Namun, ia tidak mencium bau sang Kucing tersebut, meskipun dengan sangat hati-hati dan perlahan-lahan untuk sampai ke sungai. Karena sudah merasa aman. Tikus segera berlari untuk mencari makanan.

Tikus sangat senang melihat satu ekor Ikan kecil tergeletak di tepi sungai. Ia segera membawanya pulang kerumah. Namun, di tengah perjalanan ia bertemu dengan sang Kucing. Ia pun mulai merasa ketakutan. Tikus pun memcari cara untuk melarikan diri. Namun, usahanya sia-sia.

‘’ Akhirnya, kau keluar dari sarangmu!’’ kata Kucing senang.

‘’ Aku keluar untuk mencari makanan. Tolong ijinkan aku untuk kembali kerumah.’’ Jawab Tikus.

‘’ Haha, kau tidak bisa pergi secepat itu Tikus. Kita sudah lama tidak bertemu! Aku sangat lapar hari ini. Apa yang kau bawa?’’ kata si Kucing

‘’ Aku membawa seekor Ikan segar. Aku menemukannya di tepi sungai. Ikan ini akan aku berikan padamu, tapi ijinkan aku untuk pergi?’’ jawabnya memelas.

‘’ Haha, baiklah Tikus. Berikan Ikan itu padaku! Kau bisa pergi sekarang!’’ kata Kucing, ia berpikir Tikus tidak bisa berlari cepat dan akhirnya Tikus pun akan di terkamnya.

Fabel Cerita Dongeng Singa dan Tikus baik
Fabel Cerita Dongeng Singa dan Tikus baik

Tikus berlari dengan sangat cepat. Namun, ia juga berpikir karena larinya tidak secepat lari sang Kucing. Secepat apapun ia berlari, pasti Kucing dapat mengejarnya. Akhirnya, ia pun bersembunyi di balik semak-semak belukar. Benar dugaannya, tak lama ia bersembunyi. Kucing dengan sangat cepat mengejarnya.

Setelah melihat situasi aman, ia pun melanjutkan perjalanan untuk mencari makanan. Namun, di tengah perjalanan. Ia mendengar suara meminta tolong. Ia pun mendekat ke pusat suara, ia melihat seekor Singa besar yang terjerat oleh perangkap para pemburu. Singa berusaha melepaskan diri dengan sekuat tenaga. Namun, usahanya sia-sia.

Melihat Singa sedang kesusahan, Tikus berniat untuk menolongnya. Ia pun mendekati sang Singa. Saat ia menghampiri Singa, Singa hanya terdiam dengan perangkapnya. Singa pun terkejut dan sedih karena yang datang seekor Tikus yang kecil.

‘’ Aku datang kesini untuk menolongmu Tuan Singa?’’ kata Tikus ramah.

‘’ Aku tidak yakin kau bisa menolongku dengan tubuhmu yang sangat kecil.’’ Jawab Singa.

‘’ Jika aku bisa menolongmu. Apakah boleh aku mencobanya?’’ pinta Tikus.

Fabel Anak Kisah Dongeng Singa dan Tikus baik
Fabel Anak Kisah Dongeng Singa dan Tikus baik

‘’ Silahkan, dengan senang hati kawan.’’ Jawab Harmau tersenyum.

Tikus melihat tali-tali perangkap itu cukup besar dan kuat dia tidak akan mampu menolong sang singa sendirian. Ia berlari mencari teman-temannya untuk membantu sang singa, ketika hampir semua temannya berkumpul. Mereka mulai menggigit memotong tali perangkap itu satu persatu hingga akhirnya sang singa lepas dari jeratannya.

Awalnya sang Singa tidak yakin Tikus yang berbadan kecil dapat menolongnya. Setelah Tikus berhasil membebaskan Singa. Tikus dan teman-temannya mereka berlari-lari bersembunyi di balik semak-semak. Singa merasa bingung.

‘’ Kenapa kalian bersembunyi di balik semank-semak?’’ Tanya Singa bingung.

‘’ Kami bersembunyi karena takut kau memakan kami.’’ Jawab Tikus.

‘’ Aku tidak akan menangkap kalian. Kalian sudah menolongku dan aku tidak akan melupakan pertolongan kalian. Aku sangat berterima kasih padmu Tikus.’’ Kata Singa.

Akhirnya, Tikus pun keluar dari persembunyiannya. Mereka akhirnya bersahabat baik.

Pesan moral dari Fabel Cerita Dongeng Singa dan Tikus baik adalah bantulan teman yang sedang kesusahan, niscaya kita akan disayangi oleh orang-orang disekitarmu.

Baca cerita anak singa dan tikus lainnya adalam artikel berikut ini Fabel : Kisah Persahabatan Singa dan Tikus dan Cerita Fabel : Kisah Kerajaan Tikus dan Kucing