Sahabat Channel BAHAGIA STUDIO dan Blog dongengceritarakyat.com kembali bertemu di sesi cerita inspiratif kerja. Kali ini kami akan bercerita mengenai seorang tukang kayu tua yang selalu bekerja dengan sangat baik.
Semoga ada pelajaran berharga yang sama- sama bisa kita ambil dari kisah ini
Ini dia cerita lengkapnya
Cerita Inspiratif Kerja Singkat : Kisah Tukang Kayu Tua
Hiduplah seorang tukang kayu tua yang sudah bekerja puluhan tahun dan memasuki usia pension.
Ia pun memantapkan diri untuk berbicara dengan pemilik perusahaan tentang rencana pension karena tubuh dan kekuatannya sudah mulai berkurang.
Mendengar rencana pensiun itu, si pemilik perusahaan menjadi bersedih.
Hal ini karena, si tukang kayu yang hendak pensiun itu merupakan salah satu tukang kayu terbaik yang dimiliki perusahaan.
Sang pemilik perusahaan akhirnya mengizinkan tukang kayu itu pensiun setelah menyelesaikan satu proyek terakhir.
Beberapa hari kemudian projek terakhir untuk si tukang kayu datang, yaitu project membuat rumah.
Si tukang kayu ditunjuk sebagai penanggung jawab dan diberikan kewenangan untuk memilih bagaimana rumah itu dibuat, mulai dari membuat design, pemilihan bahan-bahan sampai dengan proses penyelesaian
Pemilik perusahaan berpesan bahwa projek ini harus dikerjakan dengan sungguh-sunggu karena untuk orang sangat penting, dan dia percaya si tukang kayu dapat menyelesaikannya dengan sangat baik.
Setelah tahu bahwa proyek terakhirnya adalah membuat rumah, dan melihat si kontraktor sama sekali tidak membahas rencananya yang akan pension, si tukang kayu menjadi jengkel.
Dia kecewa mengapa projek terakhirnya adalah membuat rumah yang membutuhkan waktu lama, dan dia merasa si kontraktor tidak berterima kasih atas kerja keras yang dilakukannya selama ini.
Ia pun bekerja malas-malasan dan membuat rumah dengan asal-asalan.
Pekerjaan rangka rumah serta bahan-bahan yang digunakan pun tidak diteliti kualitasnya.
Ketika rumah itu selesai sang kontraktor mendatangi si tukang kayu tua dan berkata, ‘Rumah yang Bapak bangun ini adalah hadiah dari kami untuk apak. Terima kasih telah bekerja dengan baik selama ini.’
Mendengar ucapak itu si tukang kayu menjadi menyesal.
Dia sudah berprasangka buruk bahwa pemilik perusahaan tidak memperhatikan nasib nya yang akan pensiun. Sebelumnya dia merasa tidak dihargai dengan kerja keras yang dilakukannya selama ini.
Dia juga menyesal karena kerja terakhirnya yang asal-asalan, dia harus tinggal dirumah yang dibuatnya dengan sangat buruk, selain itu citra dirinya sebagai tukang kayu yang selalu berkeja dengan sempurna menjadi tercoreng.
Dia yang seharusnya bisa menikmati rumah bagus setelah dia pensiun, malah harus menyiapkan waktu, tenaga dan biaya untuk memperbaiki rumah yang telah dibangunnya dengan asal asalan.
Sahabat Bahagia studio, setiap hari kita akan dinilai berdasarkan reputasi yang kita lakukan.
Kita tidak akan tahu mana pekerjaan yang ternyata akan berdampak besar terhadap hidup kita mana yang tidak. Selalu bekerja dengan sungguh-sungguh dengan kerja keras dan iklas, akan memuat kita memiliki reputasi yang baik, dan mengihindarkan kita dari penyesalan dimasa yang akan datang.
Hidup kita seperti membangun rumah.
Setiap hari kita memukul satu paku, satu papan, dan satu batu bata.
“Sikapmu dan pilihanmu yang akan membangun hidupmu sendiri. Cobalah membangun dengan bijak”
Semoga video ini bermanfaat dan jangan lupa like, share dan subscribe agar kamu tidak ketinggalan vide terbaik kami lainnya.
Sampai jumpa.
Baca cerita inspirasi pendek kami lainnya pada posting kami berikut ini:
- Cerita Pendek Inspirasi Hidup : Kisah Keledai Dan Petani
- Cerita Inspiratif Untuk Anak : Penggambala Domba yang Berteriak Serigala
- 3 Kisah Inspirasi Sang Buddha untuk Menjadikan Anda Pribadi Lebih Baik
- Cerita Inspiratif Tentang Kemanusiaan : Penjahit Tua Kaya yang Pelit
- Cerita Inspirasi Orang Kaya & Anaknya (Contoh Kisah Inspiratif)
- Kesalahan Sang Guru (Cerita Motivasi Semangat Pendek)
- Ubasuteyama, Tradisi Mengerikan Orang Jepang (Cerita Inspiratif)